Kampus 1
Kampus 1
Kampus 2
Jl. Jendral Sudirman No.30. Serang - Banten 42118 Senin-Jumat (08.00 - 16.00 WIB)
Jl. Syekh Nawawi Al-Bantani No. 1. Serang - Banten 42171 Senin-Jumat (08.00 - 16.00 WIB)

Annual Meeting ASILHA: UIN Banten Ditetapkan Tuan Rumah Penyelenggara Tahun 2024

FUDA | Rabu (14/09/2023) – Prodi Ilmu Hadis UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten ditetapkan menjadi tempat penyelenggara kegiatan pertemuan Asosiasi Dosen Ilmu Hadis (ASILHA) pada tahun 2024 mendatang. Hal itu berdasarkan hasil pertemuan ASILHA International Conference dan Annual Meeting 2023 yang digelar di Sindangpalay Karangpawitan Garut pada Rabu sampai Jum’at (13-5 September 2023).

Serah terima tersebut ditandai dengan penyerahan bendera ASILHA dari ketua panitia pelaksana kepada Ketua Jurusan Ilmu Hadis UIN Banten, Muhammad Alif, S.Ag., M.Si. dalam helatan tersebut. Disampaikan Gun Gun Abdul Basit, perguruan tinggi yang datang dalam Annual Conference tahun 2023 ini dihadiri sebanyak 23 Kampus Perguruan Tinggi Keagamaan Islam dari berbagai provinsi.

“Kami merasa bersyukur dan terhormat STAI Persis Garut menjadi tempat penyelenggara untuk tahun ini, dan ternyata yang hadir dari delegasi Perguruan Tinggi lebih dari 90 orang.” tutur ketua pelaksana tersebut.

Sementara dari delegasi UIN Banten sendiri di antaranya Dr. Sholahuddin Al Ayyubi,M.A. (Wakil Dekan I FUDA), Dr. Endad Musaddad, M.Ag., (Dekan Fakultas Dakwah), Muhammad Alif, S.Ag., M.Si. (Ketua Prodi Ilmu Hadis), Salim Rosyadi, M.Ag. (Sekretaris Ilmu Hadis) dan perwakilan dari dosen Ilmu Hadis Yaitu Dr. Andi Rosa,M.A.

Dalam kesempatan itu, Ketua STAI Garut Maman Supena menyampaikan, pertemuan ini sebagai bagian dari pengamalan warisan Nabi yaitu Al-Qur’an dan Hadis, di mana dosen-dosen Ilmu Hadis ini merupakan penjaga dua warisan tersebut untuk dapat ditebar di tengah-tengah umat.

“dua warisan turats ini untuk dapat kita lestarikan dan dijaga dalam bentuk pengkajian yang dilakukan oleh orang-orang yang paham dan mengerti al-Qur’an dan Sunnah,  ASILHA menjadi salah satu pemegang warisan tersebut.” jelasnya.

Sementara itu, Ketua ASILHA Moh. Anton Athoillah menerangkan, tema yang diusung dalam kegiatan ini yaitu hadith, turath and Modern Scientific Civilization. Pengangkatan tema tersebut dengan harapan bahwa di era distrupsi ini, hadis harus mampu beradaptasi dengan lingkungan sains modern, dimana hadis dapat menjadi tumpuan dalam khazanah keilmuan sains yang terintegrasi-interkoneksi dalam temuan-temuan ilmiah

“Posisi Prodi Ilmu Hadis dan mata kuliah Hadis atau ulumul hadis, di perguruan Tinggi Keagamaan Islam memiliki tempat strategis, karena dalam setiap mata kuliah umum akan mendapat mata kuliah tersebut, termasuk juga di fakultas-fakultas umum seperti sains. Sehingga hasil dari ini menjadi rumusan yang secara subtantif bagaimana hadis-hadis ini dapat dinikmati di prodi umum tersebut yang disesuaikan dengan kebutuhan keilmuannya, sehingga ia menjadi paradigma dan dasar dalam mengembangkan keilmuan hadis secara integratif.” Tuturnya.

Kegiatan akan ditutup pada hari Jumat, 15 September 2023. Semoga pertemuan ASILHA di Banten tahun depan memberikan kesan dan semangat persatuan yang erat.

Penulis: Salim Rosyadi