FUDA | Kamis (26/10/2023) – Fakultas Ushuluddin dan Adab (FUDA) UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten menggelar acara Studium Generale dengan tema yang menarik, “Mengkaji Islam dan Masyarakat Muslim di Timur dan Barat.” Acara ini dilaksanakan pada hari Kamis, 26 Oktober 2023, di Aula FUDA Lantai 2 dan dihadiri oleh sejumlah mahasiswa, dosen, Fakultas Ushuluddin dan Adab.
Studium Generale adalah salah satu kegiatan rutin FUDA yang bertujuan untuk menghadirkan pemikiran-pemikiran terkini dan relevan dalam perkembangan keilmuan keislaman. Kali ini, acara tersebut menampilkan Dr. Haula Noor, MA., seorang dosen Islamic Studies Universitas Islam Internasional Indonesia (UIII), sebagai narasumber.
Dalam sambutannya, Dekan FUDA UIN SMH Banten, Dr. Mohamad Hudaeri, M.Ag., mengungkapkan kegembiraannya atas kehadiran Dr. Haula Noor sebagai narasumber. “Dr. Haula Noor adalah seorang ahli yang sangat berkompeten dalam bidang Islamic Studies, dan kami sangat beruntung bisa mendengarkan pandangannya mengenai isu-isu penting dalam Islam dan masyarakat Muslim di Timur dan Barat. Apalagi beliau juga merupakan alumni doktor dari Coral Bell Australia. Maka dari itu, saya harap para mahasiswa, terutama mahasiswa baru menyimak dengan serius materi yang akan disampaikan oleh beliau.” Ucap Dr. Mohamad Hudaeri, M.Ag.
Studium Generale kali ini juga menampilkan mahasiswa berprestasi Fakultas Ushuluddin dan Adab tahun 2023, sekaligus memberikan penghargaan dan reward kepada mereka. Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama, Dr. H. Aang Saeful Milah, M.A. menyebutkan nama-nama mahasiswa berprestasi bidang akademik dan non akademik dari tingkat internasional sampai lokal. Mahsiswa berprestasi bidang akademik di antaranya adalah 10 mahsiswa tingkat internasional dan 6 mahasiswa tingkat nasional. Sedangkan bidang non akademik di antaranya adalah 1 mahasiswa tingkat internasional, 32 mahasiswa tingkat nasional, 1 mahasiswa tingkat provinsi, dan 1 mahsiswa tingkat kota.
Dr. Haula Noor, MA. membuka presentasinya dengan menguraikan pentingnya pemahaman mendalam mengenai Islam dan masyarakat Muslim di Timur dan Barat, mengingat pengaruhnya yang sangat signifikan dalam dinamika global. Beliau juga membahas perbedaan budaya, sejarah, dan tantangan yang dihadapi oleh masyarakat Muslim di dua wilayah tersebut.
Ibu Wina Sumiati, M.His., dosen Sejarah Peradaban Islam UIN SMH Banten menjadi moderator dalam acara studium generale kali ini. Beliau memandu sesi diskusi yang berlangsung. Para audiens terutama mahasiswa sangat antusias untuk menyampaikan pertanyaan kepada narasumber. Dr. Haula Noor menjawab pertanyaan-pertanyaan dari peserta yang beragam. Beberapa isu yang diangkat dalam diskusi antara lain adalah hubungan antara Islam dan demokrasi, peran perempuan dalam masyarakat Muslim, serta bagaimana cara mengatasi stereotip yang sering muncul terhadap masyarakat Muslim di Barat.
Kegiatan ini bukan hanya memberikan wawasan baru kepada mahasiswa FUDA UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten, tetapi juga menjadi kesempatan yang baik untuk berdialog dan bertukar pikiran mengenai isu-isu penting dalam Islam dan masyarakat Muslim. Studium Generale ini merupakan bagian dari upaya FUDA untuk terus mendukung perkembangan ilmu pengetahuan dan pemahaman yang lebih mendalam tentang Islam dan masyarakat Muslim, baik di Timur maupun di Barat.